Sabtu, 11 Maret 2017

Satu Juta Truk Colt Diesel, Raih Rekor MURI Penjualan Truk Terbanyak



Jakarta: Tercapainya penjualan truk Colt Diesel sebanyak satu juta unit sepanjang masa 46 tahun di pasar nasional, menjadi rekor terbaik penjualan truk ringan di dunia. Prestasi ini membuat Mitsubishi sangat girang, apalagi truk dengan sebutan 'Kepala Kuning' itu memang sudah jadi trade mark truk ringan di Indonesia.

Tak heran jika Museum Rekor Indonesia (MURI) menyatakan bahwa penjualan truk Colt Diesel ini masuk dalam rekor MURI. Karena ini adalah satu-satunya truk yang mampu mencapai angka penjualan satu juta unit dalam kurun waktu 46 tahun.

Ini adalah pencapaian yang sangat menggembirakan. Kami sangat termotivasi memberikan yang terbaik bagi konsumen di Indonesia, apalagi truk ini memang sudah sangat dikenal sebagai truk yang bandel, digunakan di berbagai medan sehingga wajar jadi pilihan. Kami optimis mempertahankan prestasi sebagai truk dengan penjualan paling baik dan mencapai satu juta unit yang kedua lebih cepat," klaim Director of Mitsubishi Fuso Truck & Bus Corporation (MFTBC), Marketing Division PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), Duljatmono pada perayaan khusus di Hotel Mulia Senayan (10/3/2017).

Dalam momentum perayaan satu juta unit dan peraihan rekor MURI tersebut, Mitsubishi juga mengumumkan sosok duta baru Colt Diesel untuk pasar nasional. Mereka kali ini memilih seorang penyanyi legenda yang dikenal semua masyarakat Indonesia, yaitu Iwan Fals.

"Fuso merupakan truk nomor satu di Indonesia dan sudah dikenal semua kalangan, dari kalangan bawah hingga kalangan atas. Makanya kami juga harus memilih sosok yang memang dikenal dan melekat dengan Indonesia. Karakter dan kharismatik Iwan Fals kami rasa sangat cocok dengan nama Fuso yang juga melekat di masyarakat."

Pemilihan Iwan Fals juga menjadi penanda bahwa 46 tahun Mitsubishi berkontribusi membangun bangsa ini, menjadi penanda bahwa mereka ingin meraih pencapaian yang lebih baik lagi untuk kedepannya. (sumber: metrotvnews.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar