Rabu, 08 Maret 2017

Quake Champions Bakal Mirip DOOM


ID Software dan Bethesda akhirnya membuka pendaftaran untuk sesi closed beta game shooter terbarunya yaitu Quake Champions. Keduanya juga menghadirkan sebuah cuplikan gameplay terbaru yang menggambarkan pertempuran khas Quake dengan tempo sangat cepat.

Menariknya, cuplikan video gameplay Quake Champions terlihat memiliki nuansa pertempuran yang mirip sekali dengan DOOM. Hal tersebut memang tidak terlalu mengejutkan mengingat DOOM juga dibuat oleh ID Software.

Namun, pihak ID Software sendiri mengatakan Quake memang sangat terinspirasi oleh DOOM, dan pengembangan DOOM sangat membantu mereka untuk mengembangkan Quake menjadi game kompetitif yang memiliki tempo sangat cepat.

"DOOM membuat pengembangan Quake semakin mudah. Kesuksesan DOOM juga membuat tim kami bersemangat dalam mengembangkan Quake," ujar Creative Director ID Software, Tim Willits saat diwawancarai oleh PC GAMER baru-baru ini.

"Quake memiliki fundamental yang sama seperti DOOM dan kesuksesannya membuat kami semakin mengetahui apa yang diinginkan oleh gamer ke depannya."

Selain berbicara mengenai kesamaan Quake Champions dengan DOOM, Willits juga membeberkan alasan mengapa game ini akan hanya hadir untuk PC. Ia mengatakan ID Software ingin fokus ke satu platform saja dan menghasilkan game kompetitif yang berkualitas tinggi.

Ketika berbicara game kompetitif, PC merupakan platform yang paling baik dan itulah alasan mengapa Quake Champions akan menjadi game eksklusif untuk PC.

Pihak ID Software memang belum memberitahu kapan sesi closed beta akan dimulai. Namun, dari cuplikan video yang ditayangkan kali ini, sesi closed beta tersebut diperkirakan hadir dalam beberapa minggu ke depan. (sumber: metrotvnews.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar