Senin, 12 Juni 2017

Inilah Bengkel Mobile Siaga di Ruas Tol Pekalongan - Batang




Layanan bengkel mobile disiagakan di sepanjang Ruas Jalan Tol Pekalongan – Batang menjelang arus mudik Lebaran mendatang. Disamping itu, disiagakan pula mobil derek yang selalu standby. Itu dilakukan guna memastikan bagi para pemudik jika di perjalanan mengalami gangguan kendaraan maupun mobilnya.
Kapolres Pekalongan Kota AKBP Enriko Sugiharto Silalahi, melalui Kasatlantas AKP Rachmawati Wulansari menjelaskan, bengkel mobile disiagakan di sejumlah titik di Ruas Jalan Tol Pekalongan-Batang. Dijelaskan bengkel mobile, Satlantas Polres Pekalongan Kota bekerjasama dengan sejumlah bengkel dealer.
Seperti halnya bengkel mobile milik Honda pada waktunya disiagakan di STA 360+00 di Ruas Jalan Tol Pekalongan-Batang. Termasuk, satu unit mobil derek. Kemudian, bengkel mobile Toyota distanbykan di KM 300+00, termasuk satu unit derek. “Layanan bengkel mobile diperuntukkan bagi para pemudik yang melintasi Jalan Tol Pekalongan-Batang. Jadi nanti bengkel dimaksud mobile,” terang AKP Rachmawati Wulansari, kepada suaramerdeka.com, Ahad (11/6).
Dijelaskan, layanan bengkel mobile gratis, kecuali terdapat penggantian spare part atau oli. Pihaknya berharap, adanya layanan bengkel mobile dapat membantu para pemudik, jika sewaktu-waktu selama perjalanan di Ruas Jalan Tol Pekalongan-Batang ada kendala teknis terkait kondisi kendaraannya.
Rachmawati mengimbau kepada para pemudik yang melintas di ruas jalan tol dimaksud untuk mengedepankan kewaspadaan. “Kami imbau para pemudik untuk tetap mengedepan ke hati-hatian,” tegasnya. (sumber: suaramerdeka.com)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar