Mitsubishi sudah merilis tampilan depan, samping dan belakang dari small MPV terbarunya yang disinyalir kuat bernama Expander, beberapa waktu lalu. Namun belum berupa wujud asli, hanya sekedar gambar siluet.
Sebelum diperkenalkan resmi pada Senin (24/7/2017), tim redaksi Otomania.com berhasil mendapatkan tampilan asli bagian wajah dari salah satu pembaca setia. Jika dibandingkan dengan versi konsep, mukanya tidak jauh berbeda.
Desain lampu utama, grill, bemper, hingga lampu kabut serupa seperti versi XM Concept. Namun, dibalut dengan kelir hitam, serta dipadu padankan sentuhan krom pada lis headlamp.
Awal pekan depan, Mitsubishi akan memperkenalkan pesaing Avanza, Mobilio, Xenia, dan Ertiga ini kepada media otomotif nasional. Peluncuran untuk umum dilakukan pada GIIAS pada 10-20 Agustus 2017 di ICE, BSD, Tangerang.
Informasi harga sudah bocor dari para tenaga penjual diler Mitsubishi. Disebutkan bahwa "MPV Murah"-nya ini dijual mulai Rp 175 jutaan hingga Rp 275 jutaan. Konsumen sudah bisa melakukan pemesanan mulai bulan depan, dan proses pengiriman dilakukan awal tahun depan (sumber: otomania.com)
Info yang komplit Gan... - http://aromaessen.com
BalasHapus